"Marhaban Ya Ramadhan" Keluarga Besar Media Bohusami Group Mengucapkan: Selamat Menjalankan Puasa Ramadhan 1446 H - 2025 M

CSSR : Dilantik Langsung oleh Presiden, Kehormatan Besar bagi Tomohon

BOHUSAMI.ID, Jakarta– Presiden Prabowo Subianto melantik Caroll Senduk-Sendy Rumajar bersama 960 kepala daerah dari seluruh Indonesia yang digelar serentak di Istana Kepresidenan Jakarta pada Kamis, 20 Februari 2025.

Secara khusus, Presiden Prabowo berjabatan tangan dan memberikan ucapan selamat secara langsung kepada 961 kepala daerah yang dilantik beserta pendamping.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Tomohon Caroll Senduk didampingi Wakil Wali Kota Tomohon Sendy Rumajar usai pelantikan menyampaikan rasa syukur mereka serta tekad untuk mengabdi kepada masyarakat.

“Kami siap bekerja dengan sepenuh hati untuk kesejahteraan rakyat Tomohon, bahkan Pelantikan langsung oleh Presiden adalah sebuah kehormatan besar sekaligus amanah yang harus kami jalankan dengan sebaik-baiknya,” ungkap keduanya.

Pelantikan yang digelar secara serentak tersebut merupakan momen bersejarah dalam pemerintahan Indonesia. Dimana untuk pertama kali gubernur, walikota dan bupati serta wakil kepala daerah dilantik dan diambil sumpah oleh presiden.
Termasuk didalamnya Walikota dan Wakil Walikota pilihan rakyat Tomohon periode 2025-2030 Caroll Senduk dan Sendy Rumajar (CSSR).

Pelantikan ini didasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 15P dan 24P Tahun 2025 dan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-1719 Tahun 2025.

Dalam arahannya, Presiden Prabowo Subianto mengucapkan selamat kepada kepala daerah yang dilantik dan selamat atas mandat yang diberikan oleh rakyat dari daerah masing-masing.

“Ini saya kira adalah momen bersejarah, pertama kali di negara kita, kita lantik 33 gubernur, 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota dan 85 wakil kota dengan total 961 kepala daerah dari 481 daerah dilantik serentak di Istana Merdeka oleh kepala negara,” kata Prabowo.

“Ini juga menunjukkan kepada kita sekalian betapa besar bangsa kita, dan juga bahwa bangsa kita yang demikian besar yang keempat terbesar jumlah penduduk seluruh dunia bahwa kita memiliki demokrasi yang hidup, demokrasi yang berjalan, demokrasi yang dinamis,” tuturnya.

Prabowo juga menyampaikan kepala daerah yang dilantik berasal dari berbagai partai politik di Indonesia. Dia mengapresiasi kepala daerah yang telah mendapat kepercayaan dari rakyat.

“Yang berdiri di depan saya berasal dari partai yang berbeda-beda. Saudara telah melaksanakan suatu kampanye yang tidak ringan, Saudara telah turun ke rakyat, telah meminta kepercayaan rakyat, dan alhamdulillah Saudara berhasil meraih kepercayaan rakyat masing-masing,” ucapnya.

Prabowo mengingatkan atas nama negara dan bangsa Indonesia bahwa kepala daerah dipilih sebagai pelayan rakyat, abdi rakyat, dan harus membela kepentingan rakyat dan berjuang untuk perbaikan hidup rakyat.

“Itu adalah tugas kita, itu adalah tugas kita walaupun kita mungkin berasal dari partai yang berbeda-beda, dari agama yang berbeda-beda, dari suku yang berbeda-beda, tapi kita telah lahir dalam keluarga besar Nusantara, keluarga besar Republik Indonesia, keluarga besar Merah Putih, keluarga besar Bhinneka Tunggal Ika. Kita berbeda-beda tapi kita satu,” tegas Prabowo.

Acara pelantikan dihadiri oleh Wapres RI Gibran Rakabuming Raka, seluruh menteri Kabinet Merah Putih, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Se Indonesia serta tamu undangan lainnya.

Untuk diketahui bahwa setelah dilantik, seluruh Kepala Daerah akan mengikuti Retret di Lembah Tidar, Akademi Militer (Akmil), Magelang. dimana Retret ini berlangsung selama 8 hari mulai tanggal 21 sampai 28 Februari.(*/dki)

Share:   

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *