BOHUSAMI.ID, GORUT – Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Gorontalo Utara bersama seluruh pimpinan Panwascam menggelar rakor yang bertempat di Kantor Bawaslu Gorontalo Utara , Selasa (15/4/2025). Rapat ini terkait kesiapan pengawasan sekaligus distribusi logistik pemilu.

Bawaslu Gorut Gelar Rakor Bersama Seluruh Pimpinan Wascam
Ketua Bawaslu Gorut Ronal Ismail dalam sambutannya, mengatakan ada beberapa wilayah mengalami kendala distribusi logistik akibat medan yang sulit.
“Kami harap seluruh logistik bisa didistribusikan tepat waktu ke semua area untuk mendukung sistem pengawasan dan operasional di tiap kecamatan,” ujar Ronal.
Kordiv P3S Ismail Buna juga Dengan tegas, menyampaikan, pihaknya akan turun langsung memantau kondisi lapangan.
“Kami akan memastikan seluruh kebutuhan teknis pelaksanaan sesuai petunjuk teknis (juknis) agar Pemungutan Suara Ulang berjalan lancar tanpa hambatan,” tegasnya. (MM)