Prabowo: Saya Akan Jadi Presiden Seluruh Rakyat, Termasuk yang Tak Percaya Sama Saya

Bagikan:

JAKARTA – Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto menegaskan menjadi presiden untuk seluruh rakyat Indonesia tanpa terkecuali, jika mendapat mandat dari rakyat di tahun 2024 ini. Prabowo menyebutkan, dia akan tetap memimpin orang-orang yang tidak percaya dengannya.

Hal tersebut Prabowo sampaikan dalam debat capres kelima di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024).

“Manakala Prabowo-Gibran dan Koalisi Indonesia Maju, atas izin Tuhan Yang Maha Besar, Yang Maha Esa, menerima mandat dari rakyat, kita akan jadi pemimpin nasional untuk seluruh rakyat Indonesia,” ujar Prabowo.

“Saya akan jadi presiden untuk seluruh rakyat Indonesia termasuk yang tidak memilih saya. Dan termasuk yang tidak percaya sama saya,” sambungnya.

Prabowo menjelaskan, ia akan tetap berjuang untuk seluruh rakyat Indonesia. Dia ingin menghapus kemiskinan dan kelaparan dari Indonesia. “Kami bertekad menghilangkan kelaparan dan kurang gizi bagi rakyat Indonesia. Kami bertekad mengurangi angka kematian ibu-ibu yang sedang melahirkan. Kami berjuang untuk menghilangkan korupsi dari bumi Indonesia. Kami berjuang untuk perdamaian bagi rakyat Indonesia dan bangsa Indonesia,” imbuh Prabowo.

S.B : Artikel ini telah tayang di Kompas.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *