BOHUSAMI.ID, LIMBOTO – Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo menerima kunjungan Penjabat Gubernur (Penjagub) Gorontalo Rudy Salahuddin, Selasa (18/6/2024).
Kunjungan dalam rangka silaturahmi Hari Raya Idul Adha tersebut juga sebagai upaya mempererat ukhuwah di antara pejabat daerah. Kunjungan orang nomor satu di Gorontalo diterima di rumah pribadi Bupati Nelaon.
Dalam kesempatan itu Penjagub Rudy didampingi Sekda Provinsi Gorontalo, Sekwan DPRD, Kepala Kesbangpol Provinsi Gorontalo dan para pejabat provinsi lainnya. Kunjungan ini merupakan tradisi yang lumrah pasca lebaran untuk membangun silaturahmi dan mempererat hubungan antar pejabat daerah.
Sementara itu, Bupati Nelson Pomalingo tampak didampingi oleh Kabag Umum Kabupaten Gorontalo Rion Ibrahim, Kabag Protokol Helmi Daud dan Kasubag.
Selain menjalin silaturahmi, kunjungan ini juga berkaitan dengan tugas Penjagub untuk berinteraksi dengan ketua partai politik di Gorontalo, di mana Bupati Nelson juga menjabat sebagai ketua partai politik.
Terungkap, Penjagub Rudi Salahudin juga akan mengunjungi ketua-ketua partai lainnya di Gorontalo dalam kapasitas sebagai pembina politik di provinsi ini.
Pertemuan tersebut berlangsung dengan suasana yang akrab, di mana mereka juga mendiskusikan kondisi daerah dan tugas Penjagub dalam mensukseskan Pemilukada di Bumi Gorontalo. (DM)