BOHUSAMI.ID, Tomohon – Tunjang program Makan Bergizi Gratis (MBG), Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon siapkan dana pendukung Rp 3 miliar.
Wali Kota Caroll Senduk memastikan Pemkot Tomohon mendukung pelaksanaan Program MBG dengan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3 miliar.
Program ini akan menyasar siswa dari jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).
“Apa yang sudah jadi program Pak Presiden Prabowo Subianto, kami Pemerintah Kota Tomohon siap mendukung,” kata Wali Kota Caroll Senduk saat ditanya wartawan menyangkut program Makan Bergizi Gratis (MBG) itu, Senin (6/1/2025) seusai apel perdana 2025.
Sementara Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kota Tomohon, Gerardus Herry Mogi mengatakan bahwa pemerintah Kota Tomohon telah menyiapkan dana sharing yang telah ditata dalam APBD.
“Pada prinsipnya Pemkot Tomohon, bulan Januari ini pun telah siap dari sisi anggaran. Tapi, kami tetap menunggu petunjuk teknis dari pemerintah pusat,” tandas Mogi.
Program makan bergizi gratis (MBG) mulai dilakukan hari ini. Pelaksanaan digelar di seluruh Indonesia.”Tanggal 6 Januari 2025 adalah tonggak yang bersejarah bagi bangsa kita. Kira-kira setelah 78 hari setelah Presiden Prabowo dilantik, kita akan memulai sebuah program yang sangat besar yaitu pemberian makan bergizi gratis kepada anak-anak sekolah secara bertahap,” kata Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, dalam keterangan video, Minggu (5/1/2025).
Hasan menjelaskan makan bergizi gratis hari ini akan mengoperasikan 190 satuan pemenuhan pelayanan gizi (SPPG) atau setingkat dapur. Setiap SPPG dipimpin oleh utusan dari Badan Gizi Nasional.
“Berdasarkan informasi yang kami dapat dari Badan Gizi Nasional, besok itu akan 190 SPPG atau dapur MBG yang beroperasi. Setiap dapur MBG akan dipimpin oleh 1 orang sarjana penggerak pembangunan Indonesia yang dikirimkan langsung oleh Badan Gizi Nasional,” ujarnya.
Sebelumnya, Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana mengungkap bahwa program Makan Bergizi Gratis akan melibatkan para UMKM. Dadan menyebut bahwa antusias warga untuk menjadi mitra program ini cukup tinggi. “Semua pihak punya hak yang sama,” kata Dadan kepada wartawan, Kamis (2/1), seperti dikutip dari detik.com.(*/dki). Foto : ujicoba makan bergizi gratis/ist