BOHUSAMI.ID, LIMBOTO – Untuk memastikan seluruh masyarakat terlibat dalam Pilkada 2024, KPU Kabupaten Gorontalo giat melaksanakan sosialisasi di daerah pesisir. Bertempat di Aula Kantor Desa Biluhu Timur, Kecamatan Batudaa Pantai, KPU berupaya menjangkau masyarakat yang kurang terakses informasi sebelumnya.
Dalam kegiatan tersebut, Sowan S. Dehi, anggota KPU Kabupaten Gorontalo Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat, menjelaskan secara rinci tahapan Pilkada 2024.
“Gunakan hak pilih di TPS nanti pada tanggal 27 November 2024,” tegasnya, seraya mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi.
Tak hanya itu, Agustina Bilondatu, anggota KPU Kabupaten Gorontalo Divisi Hukum dan Pengawasan, menekankan pentingnya partisipasi dalam pemilihan sebagai bentuk kedaulatan rakyat.
Ia juga mengajak seluruh warga untuk datang ke TPS dan menyalurkan hak suara mereka pada hari pemilihan.
Kegiatan sosialisasi ini mendapatkan dukungan penuh dari perwakilan pemilih pemula dari sembilan desa pesisir di Kecamatan Batudaa Pantai dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Batudaa Pantai.
“Kehadiran mereka memastikan informasi tersampaikan dengan baik dan lancar,” ungkap Agustina.
Melalui sosialisasi ini, KPU Kabupaten Gorontalo berharap dapat mengurangi tingkat ketidaktahuan dan meningkatkan partisipasi pemilih di wilayah pesisir, yang selama ini menjadi tantangan tersendiri.
Kegiatan serupa akan terus dilaksanakan di berbagai wilayah menjelang hari pemilihan, guna memastikan setiap warga memiliki informasi yang cukup dan dapat menggunakan hak pilihnya secara optimal pada Pilkada mendatang. (DM)