"Marhaban Ya Ramadhan" Keluarga Besar Media Bohusami Group Mengucapkan: Selamat Menjalankan Puasa Ramadhan 1446 H - 2025 M

Riyon W. Ali Secara Aklamasi Terpilih Kembali Sebagai Ketua Asosiasi BPD Kabupaten Gorontalo

BOHUSAMI.ID, Kab.Gorontalo – Dengan berakhirnya masa kerja ketua beserta pengurus Asosiasi Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) Kabupaten Gorontalo periode 2017 s/d 2023, Asosiasi BPD Kabupaten Gorontalo hari ini gelar Pemilihan Ketua Asosiasi BPD Kabgor yang baru periode 2023 s/d 2029 dengan membentuk panitia pemilihan yang terdiri dari Nikson Yusuf (Ketua), Fanly Katili (Sekertaris), Mohamat T. Ase (Anggota), dan Rustam Yusuf (Anggota) yang bertempat di aula Dinas PMD Kabgor, Sabtu, 2/12/2023.

Foto: (DM)

Riyon W. Ali yang sebelumnya menjabat periode sebelumnya terpilih kembali secara aklamasi sebagai Ketua Asosiasi BPD Kabgor periode 2023 s/d 2029.

Ketua terpilih Asosiasi BPD Kabgor Riyon W. Ali saat diwawancarai mengatakan bahwa, yang pertama saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang telah mempercayakan kembali secara aklamasi di periode 6 tahun kedepan 2023 s/d 2029.

Lanjut Riyon, Insya Allah saya akan melaksanakan janji dan seluruh komitmen saya untuk memperjuangkan regulasi Desa sebagai turunan dari Undang-undang yang ada di daerah akan kita tuntaskan beberapa tahun kedepan.

“Target untuk satu tahun kedepan ini saya ada memiliki target kurang lebih 1 Perda dan 2 peraturan Bupati untuk BPD dan Pemdes yang akan kita perjuangkan di tahun depan,” pungkas Riyon. (DM)

Share:   

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *