Awal Tahun 2024, Terjadi 85 Kasus Demam Berdarah (DBD) Di Kabgor

Bagikan:

BOHUSAMI.ID, LIMBOTO – Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo mengungkapkan diawal tahun 2024 telah terjadi 85 kasus Demam Berdarah (DBD).

Nyamuk Demam Berdarah (DBD)

Kabid Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo Noneng Supratina Nasibu, SKM mengatakan bahwa, data ini notifikasi dari rumah sakit dengan jumlah yang sembuh sebanyak 66 orang dan sisanya masih dalam perawatan.

Dari 85 kasus di seluruh Kabupaten Gorontalo, masih ada 5 Puskesmas yang belum memberikan laporan terkait penyebaran DBD.

“Adapun usia yang rentan terkena DBD sebagai mana data yang dihimpun adalah anak-anak,” ungkapnya.

Sebagai upaya pencegahan, kami berharap kepada masyarakat untuk selalu waspada agar dapat terhindar dari penyakit DBD tersebut.

“Dan Kami juga sudah menyurati seluruh Puskemas agar dapat mengsosialisasikan kepada masyarakat dan melakukan pencegahan melalui program satu rumah satu jumanti,” tutupnya. (DM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *